Aktif Penanganan Covid-19, PT Pegadaian beri Apresiasi Lanal Balikpapan

BALIKPAPAN, kaltimonline.com-Pangkalan TNI AL Balikpapan menerima apresiasi dari PT Pegadaian Balikpapan sebagai bentuk penghargaan atas kesigapan dan totalitas membantu pemerintah khususnya pemerintah kota dalam menangani penyebaran virus Covid-19 dan melaksanakan serbuan vaksin secara terus menerus diberbagai tempat, apresiasi ini diberikan langsung kepada Lettu Laut (K) Nurul Fadzeri bertempat di Balai Kesehatan Mako Lanal Balikpapan pada Selasa.(31/8/2021).

Dalam kegiatan menerima apresiasi diserahkan oleh Sumartono, selaku Kepala Departemen Non Gadai PT Pegadaian Deputy Area Balikpapan.
“Pangkalan TNI Balikpapan telah melaksanakan vaksinasi secara terus menerus baik di daerah perkotaan maupun wilayah wilayah pesisir untuk menjangkau masyarakat yang sulit untuk dijangkau,” ujar Sumartono.

Dimana Lanal Balikpapan menggelar serbuan vaksin antara lain Kelurahan Manggar, Kelurahan Jenebora, Kabupaten Paser, Semayang, BSCC Dome, TPI Manggar, Pantai seraya, dan beberapa tempat lainya. kegiatan serbuan vaksin ini juga merupakan instruksi dari Bapak KASAL Laksamana TNI Yudo Margono, bahwa TNI Angkatan Laut agar melaksanakan serbuan vaksinasi bagi masyarakat maritim di pelabuhan-pelabuhan umum, pelabuhan perikanan, pesisir pantai hingga ke pulau-pulau terpencil.

Komandan Lanal Balikpapan Kolonel Laut (P) Siswo Widodo dalam penyampaiannya mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar besarnya atas apresiasi yang diberikan kepada Lanal Balikpapan. “Semoga ke depannya Lanal Balikpapan akan dapat terus mempertanggung jawabkan amanah yang diberikan untuk terus membantu masyarakat dan pemerintah dalam menangani dan memerangi pandemi covid-19,” aku Siswo Widodo.

Kegiatan ini berlangsung pada pukul 14.45 Wita sampai dengan pukul 15.15 Wit, turut hadir dalam kegiatan ini adalah seluruh Perwira Staf Lanal Balikpapan.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *