BALIKPAPAN,kaltimonline.com-Brigjen Pol Hariyanto resmi menjabat sebagai Wakapolda Kaltim menggantikan Brigjen Pol Irlan Kustian. Acara serah terima jabatan langsung dipimpin Kapolda Kaltim Irjen Pol Herry Rudolf Nahak di Gedung Mahakam Mapolda Kaltim, Jumat (08/01/2021). Sebelumnya Hariyanto menjabat Dirpolsatwa Korsabhara Baharkam Polri.
“Dengan bekal pengalaman tugas sebelumnya akan semakin memperkuat sumber daya yang dimiliki Polda Kalimantan Timur,” tutur Irjen Pol Heri Rudolf Nahak.
Usai penandatanganan berita acara serah terima jabatan, berita acara sumpah jabatan, dan pakta integritas, Wakapolda Kaltim yang Baru diambil sumpah jabatan oleh rohaniawan yang dilanjutkan dengan amanat dari Kapolda Kaltim.
Kepada Wakapolda Kaltim yang baru, Kapolda Kaltim mengucapkan selamat bergabung dan selamat bertugas.
“Jadikan momentum ini untuk memacu dan meningkatkan semangat, disiplin dan etos kerja dalam pelaksanaan tugas Polda Kaltim dan memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat, bangsa dan Negara secara Profesional, Modern dan Terpercaya,” pesan Kapolda Kaltim.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menerangkan kegiatan serah terima Wakapolda Kaltim berlangsung dengan tetap mengutamakan protokol Kesehatan yang ketat.(*)